Skip to main content

Rusia gabung China di Laut China Selatan, dunia bakal perang nuklir?

Merdeka.com - Wakil Menteri Pertahanan Rusia Anatoly Antonov dua hari lalu mengatakan Negeri Beruang Merah itu akan bergabung dengan China dalam latihan militer di Laut China Selatan.

Menurut Antonov latihan militer gabungan dengan China itu akan berlangsung pada Mei 2016 mendatang. Latihan perang itu akan fokus pada kontra-terorisme dan keamanan di laut, seperti dilansir surat kabar Russian Today, Ahad (31/5).

Antonov juga menyatakan Rusia khawatir dengan meningkatnya ketegangan di Laut China Selatan dan dia menuding Amerika Serikat kian memperburuk situasi. Dia menuturkan kebijakan Washington selama ini diarahkan buat menyudutkan Rusia dan China.

"Kami khawatir dengan kebijakan Amerika di kawasan, terutama sejak belakangan ini makin menyudutkan Rusia dan China," kata Antonov.

Sebelumnya Jepang sudah menyatakan akan bergabung dengan latihan militer Amerika-Australia di kawasan Asia seiring meningkatnya tekanan terhadap China yang membangun pulau buatan di Laut China Selatan.

Menurut pengamat dari Institut Politik Ekonomi Amerika Serikat, Paul Craig Roberts, kondisi makin mencemaskan ini dipicu keinginan Negeri Paman Sam untuk menjadi negara hegemoni di dunia, seperti dilansir Russian Today, (13/5).

Gedung Putih, kata pria mantan asisten Departemen Keuangan Amerika itu, berusaha menghadang pengaruh negara-negara bersenjata nuklir seperti Rusia dan China.

Penulis sejumlah buku, seperti "How America Was Lost" itu mengatakan, propaganda dan agresi terang-terangan Amerika makin membuat Rusia dan China yakin bahwa Washington menginginkan perang. Kondisi itu juga kian memperkuat hubungan Rusia dan China.

Perayaan Peringatan Hari Kemenangan Perang Dunia Kedua pada 9 Mei lalu di Moskow memperlihatkan eratnya hubungan Rusia dan China. Presiden Xi Jinping duduk bersebelahan dengan Presiden Vladimir Putin menyaksikan parade militer di Lapangan Merah.

Menurut Roberts kondisi saat ini seolah-olah berarti harga dari perdamaian dunia adalah menerima hegemoni Amerika. Hal itulah yang kebanyakan diterima oleh negara di Eropa, seperti Jerman dan Prancis, serta Kanada, Jepang, dan Australia. Tapi Rusia dan China jelas tidak mau menerima itu.

"Jika perekonomian Amerika tidak merosot dan Eropa tidak berani memutus hubungan dengan Washington dan mengedepankan kebijakan luar negeri yang lebih independen, misalnya keluar dari NATO, maka perang nuklir tampaknya akan jadi masa depan umat manusia," kata dia

Comments

Popular posts from this blog

Penting! Begini Teknik Merobohkan Sapi Kurban Tanpa Harus Menyakiti

2. Rope squeeze Cara 1 1. Buatlah lingkaran seputar leher sapi dengan menggunakan simpul kupu-kupu di tempat seperti pada gambar 2. Pindahkan ujung tali ke sisi lain yang berlawanan melalui punggung sapi 3. Melewati bagian bawah sapi, peganglah ujung itu dan lingkarkan pada tubuhnya 4. Buatlah ikatan mati tepat di belakang pundak 5. Buatlah tali seperti diatas tepat di depan ambing 6. Tariklah tali tersebut, maka sapi akan robohBurley Ditemukan oleh Dr. D. R. Burley dari Georgia•  Kelebihannya : 1. Tidak perlu mengikat tali sekitar tanduk atau leher 2. Tidak menekan thorak, sehingga tidak mengganggu kerja jantung atau paru-paru 3. Tidak membahayakan alat kelamin (jantan) atau buluh darah ambing (betina) 4. Dengan cara ini kedua kaki belakang dapat diikat dengan ujung tali Bahan: Tali sepanjang 40 kaki ( 15 m) 1. Sapi dipegang dengan tali leher yang kuat 2. Letakan tali di atas punggung dengan bagian tengah tepat di atas pundak 3. Kedua ujung tali dilewatkan di antar

Pengacara Senior Adnan Buyung Nasution Meninggal Dunia

Jakarta- Kabar duka datang dari ranah hukum. Pengacara senior Adnan Buyung Nasution meninggal dunia. Buyung selama beberapa hari ini memang menjalani perawatan di RS Pondok Indah, Jaksel. Buyung menghembuskan nafas terakhir pada pukul 10.17 WIB, Rabu (23/9/2015). Buyung menjalani perawatan sejak Jumat pekan lalu. "Keluarga ada di rumah sakit semua sekarang," terang seorang perempuan yang berada di rumah Buyung di Lebak Bulus, Jaksel. Kabar Buyung meninggal dunia ini juga sudah ramai disampaikan media sosial. Di berbagai forum juga menyampaikan duka untuk pria berusia 81 tahun yang akrab disapa Bang Buyung ini.(erd/dra) Sumber : detik.com (catatan inovLy) Pengacara Senior Adnan Buyung Nasution Meninggal Dunia .

Custom ROM CM11 Andromax C3

Custom ROM CM11 Andromax C3 Download File  LINK : CYANOGENMOD Apa saja yang terdapat di sana? CDMA - GSM GSM - GSM SIM 2 data on Belom sempet jelajah ROMnya jadi gk bisa kasih review banyak Tutorial Letakkan file ROM di SDCard Masuk CWM Recovery Lakukan backup (Jika tidak ingin terjadi hal yang tidak diinginkan) Lakukan full wipe data, cache, & dalvik Install zip from SDCard Pilih file ROM Reboot Bug None Fix Sinyal: Matikan SIM 2 di multi sim Tekan  *#*#4636#*#* Pilih CDMA auto ( jika mau CDMA-GSM ) Pilih GSM auto ( jika mau GSM-GSM) Update / refresh Nyalakan SIM 2 Video hijau: Pindahin semua lib cromatix di folder /system/lib dan /system/vendor/lib lalu pindahin semua file di folder/system/lib/egl Gapps Full:  disini  395MB  Mini:  disini  217MB Micro:  disini  170MB Nano:  disini  118MB (Recomended) Pico 1:  disini  88MB Pico 2:  disini  35MB Flash via CWM tanpa melakukan wipe Warning!